KETERLIBATAN MASYARAKAT DALAM MENJAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN
KETERLIBATAN MASYARAKAT DALAM MENJAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN

 

ICBP secara aktif melibatkan pemerintah, masyarakat setempat dan Lembaga Swadaya Masyarakat (“LSM”) untuk menjaga kelestarian lingkungan. Kami mendukung upaya pemerintah dalam pengelolaan sampah melalui program Bank Sampah Indofood dan Green Warmindo. Kami juga menjalin kemitraan dengan Mangrove Ecosystem Restoration Alliance (“MERA”) dalam mendukung upaya perlindungan lingkungan lainnya.

 

  • Bank Sampah Indofood
    Program Bank Sampah Indofood dibentuk untuk meningkatkan kesadaran konsumen mengenai pembuangan sampah kemasan pasca-konsumsi secara tepat. Bank Sampah Indofood menjadi titik pengumpulan dimana masyarakat dapat mengumpulkan sampah kemasan pasca-konsumsi yang telah dipilah untuk didaur ulang.

    Di tahun 2020, ICBP melanjutkan upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas pengumpulan sampah kemasan pasca-konsumsi melalui edukasi masyarakat, peningkatan kinerja bank-bank sampah yang ada, serta pembentukan bank sampah baru.

    Kami juga memiliki program Green Warmindo dimana sampah kemasan dari jaringan Warmindo secara rutin dikumpulkan untuk didaur ulang. Kami memperluas program Green Warmindo di Semarang melalui integrasi dengan bank sampah lain guna membangun sistem pengumpulan sampah daur ulang yang lebih efektif dan berkelanjutan. Di tahun 2020, kami mereplikasi upaya tersebut di Yogyakarta, dimana fasilitas Green Warmindo diintegrasikan dengan bank-bank sampah binaan pemerintah setempat.

  • Mangrove Ecosystem Restoration Alliance
    MERA merupakan platform upaya kolaborasi antara sektor publik, swasta, dan LSM untuk memulihkan dan melindungi ekosistem hutan bakau, serta mengurangi kerentanan masyarakat pesisir. ICBP mendukung MERA melalui pendanaan, kontribusi strategis, dan partisipasi aktif.

    Di tahun 2020, MERA telah melakukan pembangunan gerbang utama dan jalur pejalan kaki sepanjang 238 meter di Muara Angke guna mendukung pengembangan di masa mendatang.

  • Pelestarian Alam
    ICBP bekerja sama dengan masyarakat setempat dan dinas pemerintah untuk mendukung kegiatan penanaman pohon di seluruh Indonesia. Upaya tersebut dilakukan untuk membantu revitalisasi lahan dan menjaga sumber mata air alami di Jawa Timur dan Jawa Barat.